Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

9 Alasan Menyukai Drama Korea. Salah satunya Mendapatkan ide Menulis

Alasan Menyukai Drama Korea


Alasan Menyukai Drama Korea? Kalau saya salah satunya bisa menemukan Ide Menulis. Karena ide menulis itu bisa datang dari mana saja, termasuk dari melihat drama korea.

Demam drama korea saat ini memang sedang menghinggapi banyak orang. Hingga banyak orang rela menghabiskan waktu berlama-lama demi menuntaskan rasa penasaran, jalan cerita drama yang sedang ditonton. Mungkin banyak yang heran kenapa begitu banyak orang menyukai drama korea hingga menjadi bahan obrolan di berbagai media sosial. Kebanyakan dari mereka mengira karenq pemainnya yang kece-kece. Jadi, banyak orang yang menyukai drama dari negeri gingseng tersebut.

Alasan di atas memang tepat, karena memang sebagian besar pemain drakor memang kece-kece. Ya iya memang mereka artis. Di Indonesia pun, kalau artis ya cakep-cakep. Tetapi, sebenarnya setiap orang memiliki alasan yang berbeda kenapa menyukai drama korea dibandingkan drama Indonesia (sinetron).

Alur cerita senetron yang kebanyakan alurnya mudah ditebak dan konfliknya hanya itu -itu saja, terkadang membuat banyak orang malas untuk menonton sinetron. Dan, lebih memilih menonton drama korea. Berikut ini beberapa alasan kenapa banyak yang menyukai drama korea.

9 Alasan Menyukai Drama Korea

1. Menjadi sumber inspirasi menulis

Menonton drama korea bisa menjadi sumber inspirasi menulis? Bagaimana bisa? Saat kita menonton drama, tentunya kita mengamati siapa saja tokohnya, bagaimana karakter pemainnya, alur drama. Dan, dari itu semua bisa kita jadikan sumber tulisan. Misalnya kita bisa menulis tentang sinopsis drama yang baru kita tonton, kemudian posting di blog. Nah, sudah nambag postingan blog plus dapat hiburan juga.

Bagi yang senang menulis fiksi, menonton drama korea bisa membantu kita dalam menemukan ide cerita yang akan ditulis.

2. Akting pemain yang menjiwa perannya

Akting para aktor dan artis drama korea mampu menjiwai perannya masing-masing. Jadi, saat menonton drakor, kita seolah-olah tanpa sadar terbawa masuk dalam suasana drama yang kita tonton. Hal inilah yang menjadi alasan banyak orang menyukai drama korea.

3. Alur cerita yang menarik

Drama korea mempunyai alur cerita yang menarik yang mampu memiki penonton supaya ikut merasakan emosi dalam drama yang dilihat.

Berbagai tema diangkat dalam drama korea, tidak hanya tentang percintaan kaum muda saja. Tetapi, banyak tema yang diangkat ke dalam bentuk drama. Seperti tema berlatar belakang sejarah korea, isu-isu politik yang disertai intimidasi pejabat kepada bawahannya, bullying di sekolah, kisah persahabatan, drama keluarga juga tak ketinggalan drama bertema misteri.

4. Penampilan dan mode pakaian yang menarik

Di samping memiliki alur cerita yang menarik, ada daya tarik tersendiri drama korea yaitu wajah mereka yang memang cukup nyaman dipandang lama-lama ya. Selain itu gaya pakaian mereka yang selalu fashionable juga menjadi magnet daya tarik drakor. Bahkan model pakaian pemain drakor menjadi inspirasi model pakaian di Indonesia. Seperti baju hanbok, yang beberapa waktu lalu sempat viral di negara kita, merupakan baju tradisional perempuan korea.

5. Jumlah episode tidak terlalu panjang

Masih ingat sinetron Tersanjung  tahun 1998 yang tayang hingga 350 an episode. Atau sinetron yang Ikatan Cinta yang sempat viral beberapa waktu lalu. Karena terlalu panjang episode membuat alur cerita berubah entah kemana. 

Rata-rata jumlah episode drama korea tidak terlalu panjang, sekitar 12-20 episode. Dengan durasi sekitar satu jam an. Biasanya ditanyakan satu minggu dua kali. Berarti dalam waktu tiga bulan drama sudah berakhir dan kita tidak perlu menunggu terlalu lama ending ceritanya.

Namun, bukan berarti dalam drama korea tidak ada yang tayang dalam episode yang panjang. Tetap ada, tetapi jarang. Ada yang sampai 50 episode bahkan sampai 100 an episode. Tetapi, drama yang tayang dalam jumlah yang panjang tersebut biasanya hanya tayang sekitar 20 an menit. Dan, tayang lima hari dalam seminggu. Meskipun panjang, drama tetap akan berakhir ceritanya. Tidak seperti dalam sinetron kita, saat mengetahui respon penonton positif, maka sinetron akan diperpanjang hingga ratusan episode. Sehingga membuat alur cerita tidak jelas arahnya.

6. Sinematografi yang bagus

Alasan menyukai Drama Korea
Jirisan


Teknik sinematografi, shoot serta pemberian efek dalam drama korea seringkali membuat penonton berdecak kagum. Dan dibuat penasaran bagaimana ya cara membuat efek seperti itu. Kalau saya sering bertanya bagaimana ya caranya membuat adegan seperti itu?

Kita dapat melihat efek drakor yang bagus dalam drama The King Eternal Monarch, Jirisan, Itaewon Class. Descendants of the Sun serta drama lainnya.

7. Mendapat ilmu baru



Alasan menyukai drama korea


Bukan hanya tentang percintaan yang ada di drama korea. Tetapi banyak hal yang bisa kita dapat, termasuk ilmu baru. Misalnya tentang ilmu hukum, kedokteran, finasial, parenting, kuliner dan ilmu lainnya.

Drakor tentang ilmu kedokteran misalnya Drakor Doctor Strangle, dalam drama ini kita mendapat ilmu  tentang seseorang yang akan terkena serangan jantung dan pengetahuan tentang penyakit lainnya. Dengan intrik percintaan akan menambah drakor semakin menarik untuk ditonton. 

8. Mengetahui Budaya dan Bahasa Korea

Meskipun belum pernah ke Korea, tetapi melalui drama korea kita bisa mengetahui tentang budaya dan bahasa korea, seperti aigo, oppa, unni, annyeong, daebak, ommo, sarang heo dan kata lainnya yang sering terdengar dalam drama.

Selain bisa belajar kata sederhana, melalui drama korea, kita juga tahu bawasannya di korea juga ada angkringan di tengah kota. Orang-orang korea senang minum Soju kalau sedang mempunyai masalah atau merayakan sesuatu bersama rekan-rekan mereka.

9. Hiburan dan Penyaluran emosi

Pengin refresing tetapi malas ke luar rumah. Jadi, pilihan terbaik adalah nonton Drama Korea. Dengan menonton bisa membuat pikiran kita tercerahkan kembali dari segala beban yang mungkin ada sebelumnya.

Selain itu drakor bisa juga menjadi temapt untuk menyalurkan emosi, misalnya saat melihat drakor yang menyedihkan, kita ikut menangis tersedu-sedu. Hal ini sebenanya bisa jadi pelampiasan kita karena kesal dengan sesuatu.

Teman-teman, itu tadi 9 alasan menyukai drama korea.Salah satunya mendapatkan ide menulis. Kalau tema-teman apa alasan menyukai atau tidak drama korea.


 


 


2 komentar untuk "9 Alasan Menyukai Drama Korea. Salah satunya Mendapatkan ide Menulis"

  1. Yang jelas enak dinikmati. Hal yang tak ditemukan di sinetron indosiar. Wkwk.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kelihatannya Pak RT menyukai drama korea juga nih

      Hapus